Internet of Things (IoT) disebut juga Internet untuk Segala – merupakan konsep yang bertujuan untuk memperluas manfaat dari konektivitas internet yang tersambung secara terus-menerus. Sebagai infrastruktur jaringan global, IoT menghubungkan benda-benda fisik dan virtual untuk saling berkomunikasi dan berbagi data melalui sensor yang tertanam dan selalu aktif.

Implementasi IoT pada sektor rumah tangga meliputi: infrastruktur dan akses jaringan, manajemen energi dan pencahayaan, sistem keamanan, alarm kebakaran, pemantauan lansia dan anak-anak, pengendalian iklim, peralatan rumah tangga dan hiburan.

SPICA dan CAPELLA adalah solusi IoT Panic Button untuk kebutuhan sistem keamanan di komplek hunian Agung Podomoro Group:

  • SPICA – Sistem IoT panic button dengan sensor wireless 433 MHz
  • CAPELLA – Sistem IoT panic button dengan sensor wifi 2.4 GHz

Paket standard solusi IoT Panic Button

SPICACAPELLA
Daftar Perangkat:
– 1x Controller
– 1x Sirine
– 1x Reset Button
– 2x RF Panic Button
– 1x IoT Server
Daftar Perangkat:
– 1x Controller
– 1x Sirine
– 2x Wifi Panic Button
– 1x IoT Server
Harga Per Paket :
Hubungi kontak kami
Harga Per Paket :
Hubungi kontak kami

Satu IoT Server dapat menangani 1-1500 perangkat SPICA atau CAPELLA. Tidak diperlukan tambahan biaya lisensi apapun.

SPICA dan CAPELLA juga dapat diintegrasikan dengan sensor lain sesuai kebutuhan sehingga didapatkan manfaat sistem yang optimal, meliputi:

  • Sensor panic/reset button tambahan
  • Sensor buka/tutup pintu/jendela
  • Sensor gerak (PIR)
  • Sensor electronic fence (IR beam)

Hubungi kami untuk mendapatkan layanan konsultasi dan perancangan sistem (free-of-charge) dari kami untuk solusi custom sesuai kebutuhan Anda.

Perbedaan Fitur Alarm Lokal:

NoDeskripsiSPICACAPELLA
1Sistem PerkabelanTanpa KabelTanpa Kabel
2Jenis SensorWireless RF 433 MhzWifi 2.4 GHz
3Jenis KontrollerIntegrated (dengan Sirine)Integrated (dengan Sirine)
4InstalasiSaklar Dinding InbowSaklar Dinding Inbow
5Sumber TenagaListrik 220 VACListrik 220 VAC
6Koneksi Controller ke ServerWifi 2.4 GHz (Internet)Wifi 2.4 GHz (Internet)
7Local AlarmYes*No*
8Mematikan AlarmTombol terpisah*Tombol panik*
9Remote Monitoring (Pemantauan Terpusat)Yes (dari Client Display)Yes (dari Client Display)
10Sistem NotifikasiSMS / WA / E-MailSMS / WA / E-Mail
11Jumlah Penerima NotifikasiTidak DibatasiTidak Dibatasi
12Mendukung Integrasi Dengan Sensor LainYesYes
13Maks Jumlah Sensor Per Controller88
14Sistem Pelaporan (Event Log)YesYes
KelebihanKekurangan
SPICA– Jika terjadi triger, alarm lokal akan berbunyi, walaupun pada saat itu internet sedang mati (tidak tergantung pada akses internet).
– Jangkauan signal RF lebih jauh dan lebih kuat menembus tembok.
– Mematikan alarm lokal hanya dapat menggunakan tombol khusus (yang terpisah dari tombol panik)**.
– Signal RF lebih rentan kena gangguan interferensi jika disekitarnya banya sumber pemancar RF.
CAPELLA– Mematikan alarm lokal dapat
menggunakan tombol panik yang sama (atau dengan tombol khusus yang terpisah dari tombol panik)**.
– Signal wifi relatif lebih tahan interferensi (dibandingkan RF)
– Jika terjadi triger, dan Internet sedang mati, maka alarm lokal tidak akan berbunyi. Alarm hanya akan berbunyi jika akses internet tersedia.
– Jangkauan signal wifi lebih pendek dan kurang kuat menembus tembok.
**Selain menggunakan tombol, alarm lokal tetap dapat dimatikan dari Server.